Menata rumah memang butuh strategi. Pakar bebenah dengan metodenya yang terkenal, Marie Kondo, menuliskan dalam bukunya The Life-Changing Magic of Tidying Up yaitu isilah rumah Anda dengan barang-barang yang membuat Anda senang dan membangkitkan kegembiraan.
Dalam berbenah rumah, Anda harus “tega” menyortir barang, yaitu barang mana yang sudah tidak pernah digunakan dan barang mana yang masih digunakan. Berbenah rumah tidak harus setiap hari. Anda dapat menjadwalkan satu hari khusus untuk berbenah beberapa sudut rumah, kemudian dilanjutkan lagi di hari lain berikutnya.
Beberapa Hal yang Perlu Diperhatikan Saat Berbenah Rumah

- Menggunakan Boks
Agar tertata dan rapi, gunakanlah box untuk menempatkan barang-barang Anda. Anda juga dapat menggunakan kontainer bening sehingga mengetahui apa saja isi dari kontainer tersebut.
Tempatkanlah benda berdasarkan jenisnya atau fungsinya sehingga Anda dengan mudah mencari barang-barang yang diinginkan. Apabila tidak ada kontainer yang bening, Anda dapat memberi label pada boks sehingga Anda dapat mengetahui apa saja yang ada di dalam boks tersebut.
Apabila ruangan Anda terbatas, Anda juga dapat menggunakan boks multifungsi. Boks biasanya digabungkan dengan sofa, sehingga menjadi sofa box. Selain untuk menyimpan barang, Anda dapat menggunakannya untuk duduk. Dengan demikian, Anda bisa menghemat tempat.

- Menata Alat Dapur Sesuai Fungsi dan Model
Penataan dapur lebih baik dimulai dari fungsi dan model alat-alat dapur. Letakkanlah berbagai macam pisau pada satu tempat, pisahkan jenis piri, dan kelompokkan panci.
Selain fungsi dan model, Anda juga dapat mengelompokkan sesuai dengan warna. Gunakan wadah pengelompokan yang dapat dilihat. Anda juga dapat menggunakan rak susun untuk mengelompokkan alat-alat dapur.

- Letakkan Filing Cabinet Dekat Meja Kerja
Dokumen-dokumen kerja biasanya tidak disadari sudah menumpuk di meja kerja Anda. Menata ruang kerja, terutama meja kerja Anda sangat penting agar tidak tampak sesak dan berantakan. Meja kerja yang rapi juga dapat meningkatkan produktifitas kerja dan mood yang baik
Untuk mengatasi dokumen yang berantakan, letakkanlah filing cabinet atau tempat penyimpanan dokumen di dekan meja kerja Anda. Berilah label pada setiap pintu kabinet, sehingga Anda mengetahui dokumen apa saja yang ada di dalamnya.
Periksa secara berkala kabinet dokumen tersebut dan sortirlah apa yang dapat dibuang. Dengan demikian, Anda dapat mengisi kabinet dengan dokumen lain lagi.

- Kurangi Aksesoris Rumah yang Tidak Perlu
Adanya aksesoris rumah memang tampak menyenangkan dan dapat memberikan kesan unik di dalam rumah. Tetapi, harap diingat juga bahwa ruangan di rumah terelbih Anda yang tinggal di apartemen, sangat terbatas.
Kurangilah aksesoris di rumah, terutama apabila benda-benda tersebut tidak lebih dari penghias. Mengurangi aksesoris dapat melapangkan pandangan sehingga rumah tampak luas dan rapi.
Untuk lebih berhemat, Anda dapat memilih barang-barang yang multifungsi dengan desain dan corak yang unik. Dengan demikian, Anda mendapatkan barang mulitifungsi. Misalnya memilih rak dinding yang artistik tetapi dapat digunakan untuk meyimpan barang yang lain.
Dalam memilih dekorasi rumah, Anda sebaiknya cermat ketika membeli aksesoris. Pertimbangkanlah fungsi dan kegunaan barang terlebih dahulu sebelum memutuskan membeli.

- Mendonasikan Barang yang Tidak Terpakai
Saat berbenah rumah, Anda harus “tega” untuk menyingkirkan barang-barang yang sekiranya tidak pernah terpakai. Terkadang, ada juga barang yang penuh kenangan sehingga Anda tidak tega membuangnya. Namun, hal yang harus dipertimbangkan adalah mengenai fungsi dari barang tersebut. Dengan demikian, Anda dapat menyorting barang-barang Anda.
Saat ini ada banyak kelompok, komunitas, atau organisasi untuk menampung barang-barang tidak terpakai mulai dari pakaian hingga benda elektronik. Sebagian barang ada yang disumbangkan dan ada pula yang didaur ulang.
Anda dapat menyumbangkan barang-barang tidak terpakai milik Anda pada organisasi tersebut. Barang-barang Anda yang tidak terpakai juga dapat disumbangkan ke orang-orang yang lebih membutuhkan.
Sumber: